Keputusan kontroversial wasit Michael Oliver yang memberikan tendangan penalti kepada Real Madrid, menimbulkan pertanyaan bagi bek Juventus, Medhi Benatia.
Bek Juventus, Medhi Benatia, menyesalkan keputusan wasit Michael Oliver yang memberikan penalti kepada Real Madrid pada laga leg kedua perempat final Liga Champions, Kamis (12/04/2018) dini hari WIB.
Dalam pertandingan itu, tensi permainan tengah panas usai Juventus mampu menyamakan skor agregat berkat Mario Mandzukic (2', 37') dan Blaise Matuidi (61').
Usaha menyamakan kedudukan Juventus pun seakan sia-sia karena pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berhasil mengeksekusi tendangan penalti yang diberikan di penghujung injury time babak kedua.
Seusai laga, Medhi Benatia yang dituduh menjatuhkan gelandang Real Madrid, Lucas Vazquez memberikan keterangan.
(Baca Juga: Massimiliano Allegri: Juventus Tak Pantas Kalah dengan Cara Seperti Ini)
"Saya telah memainkan banyak pertandingan, saya juga sering bermain gim sepak bola serta menonton pertandingan sepak bola," ucap Benatia dikutip BolaSport.com dari laman BEIN Sports.
"Berbekal pengalaman itu saya menyatakan bahwa apa yang saya lakukan tak pantas untuk diganjar. Penalti itu memutus asa kami yang telah berupaya keras pada sepanjang pertandingan," kata Benatia menambahkan.
Bek timnas Maroko itu menyatakan bahwa pertandingan itu seharusnya layak untuk dilanjutkan ke babak tambahan.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | beINSports.com |
Komentar