Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, tengah merasakan kesedihan yang mendalam.
Mou, panggilan akrab pelatih Manchester United tersebut, ternyata meratapi kepergian Zlatan Ibrahimovic.
Pasalnya, setelah 18 bulan berkarier di Manchester United, Ibrahimovic meninggalkan Old Trafford dan melanjutkan kariernya di Major League Soccer.
Saat berkarier di Manchester United, Ibra berhasil mencetak 29 gol dalam 53 penampilan diseluruh kompetisi.
(Baca juga: Sadis! Zlatan Ibrahimovic akan Dibunuh Pemain Ini Karena Hengkang dari Manchester United)
Kepergian pemain berusia 36 tahun itu meninggalkan luka bagi mantan pelatihnya, Jose Mourinho.
Mou mengaku bahwa ia selalu bersedih ketika pemainnya memasuki akhir dari kariernya sepakbolanya.
"Saya selalu sedih ketika pemain besar akan memasuki masa akhir kariernya di sepakbola.
Saya ingat yang terjadi dengan Luis Figo saat saya masih melatih Inter Milan.
Itu adalah salah satu momen paling menyedihkan bagi saya.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar