Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) kembali memilih Indra Sjafri untuk mengisi posisi pelatih Timnas U-19 Indonesia.
Hal tersebut secara resmi diumumkan oleh oleh Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dalam sesi jumpa pers yang digelar di Dapoer Sunda, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/4/2018).
Bersama timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri akan menghadapi dua event dengan target maksimal.
Indra Sjafri harus meraih gelar juara pada Piala AFF U-18 2018 dan berhasil membawa Timnas U-19 ke semifinal Piala Asia U-19.
(Baca juga : Waduh, Marcelo Vieira Tertangkap Kamera Lakukan Adegan 'Berbahaya' pada Perayaan Kemenangan Real Madrid)
Ironisnya, sebelum menjalani kewajiban beratnya dalam kompetisi sepak bola bersama Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri justru mengalami sebuah kemalangan.
Beberapa hari usai diumumkan kembali mendapatkan posisi pelatih, akun pribadi Indra Sjafri justru dibajak oknum tak bertanggung jawab.
Alhasil akun Indra Sjafri pun berantakan dan berganti-ganti ID beberapa kali.
Yang awalnya @indrasjafri berubah menjadi @_.sjalxk_._.lll_.lllls_.___102. dan kini berubah lagi menjadi @hadebehadebe23.
Sampai berita ini diturunkan, pelatih berusia 55 tahun ini masih belum mendapatkan akunnya kembali.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | instgaram.com |
Komentar