Radja Nainggolan masih menunjukkan cinta terhadap kota kelahirannya di Antwerp, Belgia.
Meski terdepak dari skuat timnas Belgia untuk Piala Dunia 2018 di Rusia, hal itu tidak membuat Radja Nainggolan membenci negaranya.
Justru Nainggolan malah tampak lebih mencintai negara tersebut.
Hal itu diungkapkan pemain berdarah Indonesia melalui unggahan pada akun Instagram pribadi.
"Kotaku, Antwerp, Belgia," tulis Radja dengan menambahkan emotikon cinta pada unggahan tersebut.
(Baca Juga: Wow! Inilah Sosok Generasi Penerus Duo Bintang Real Madrid)
Radja Nainggolan memutuskan pensiun dini dari sepak bola, sebab ia tidak dipanggil oleh Roberto Martinez untuk skuat Belgia pada Piala Dunia 2018 di Rusia.
Hal tersebut membuat Nainggolan sangat kecewa dan patah hati.
Namun, tidak membuat rasa cinta dan kagumnya terhadap kota serta negara kelahirannya berkurang.
(Baca Juga: Terungkap! Cerita Haru di Balik Tato Anyar Raheem Sterling)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/radjanainggolan.4 |
Komentar