Ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tampaknya akan terombak pada tahun ini.
Hal tersebut terjadi karena keputusan Liliyana Natsir yang berencana pensiun setelah kompetisi Asian Games 2018.
Pebulu tangkis andalan Indonesia itu bahkan sudah mengisyaratkan sebuah kalimat perpisahan usai menjuarai Indonesia Open 2018 pada Minggu (8/7/2018).
Mendengar kabar Liliyana akan pensiun, beberapa pebulu tangkis Indonesia seperti Hendra Setiawan dan Rinov Rivaldy pun memberikan respons.
(Baca juga : Ganda Putri Nomor 1 Denmark Pensiun, Alasannya Bikin Netizen Terkaget-kaget)
Tak cuma pebulu tangkis Indonesia, rival Liliyana asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying pun memberikan reaksi tak terduga.
Menjelang rival beratnya itu pensiun, Goh justru mengutarakan harapan untuk bisa bertemu Liliyana sekali lagi di sebuah turnamen.
"Berharap kami bisa mendapatkan kesempatan untuk bertemu mereka sekali lagi sebelum mereka pensiun," kutipan tulisan Goh di media sosial, Selasa (10/7/2018).
Padahal, ganda campuran Malaysia itu memiliki riwayat buruk jika bertemu Tontowi/Liliyana.
Chan/Goh menderita 10 kali kekalahan dan baru menang sekali saat bertemu dengan Tontowi/Liliyana.
Jika harapan itu terwujud, kesempatan terakhir Chan/Goh adalah Asian Games 2018 di Indonesia.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/gohliuying |
Komentar