Beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan kabar tim sepak bola remaja Thailand yang terperangkap di gua.
Sebanyak 12 anggota tim sepak bola Thailand, Wild Boars, dan satu orang pelatih sempat terjebak di gua kawasan Chang Rai.
Mereka terjebak selama 17 hari hingga akhirnya bisa keluar setelah dibantu oleh regu penyelamat.
(Baca juga: Bersinar di Asian Games 2018, Pencak Silat Kini Diminati di Mesir)
Dilansir BolaSport.com dari Bangkok Post, tim sepak bola remaja asal Thailand itu telah kembali berlatih sejak Kamis (13/9/2018) di Sekolah Prasitsart Mae Sai, di distrik Mae Sai, Chiang Rai.
Wild Boars menggelar latihan untuk kali pertama sejak terperangkap di gua sekaligus mempersiapkan pertandingan musim ini.
Pelatih Wild Boars, Ekkapol Chanthawong, mengatakan bahwa klub sepak bola mempercayakannya untuk mengasah kemampuan tim.
Kabar baiknya lagi, 12 bocah Wild Boars telah kembali bersekolah pada 6 Agustus 2018 lalu, bahkan sempat hadir dalam gala diner di Royal Plaza, Bangkok sebagai bentuk terima kasih kepada relawan lokal dan internasional.
(Baca juga: Ada Kejanggalan Jersey Toby Alderweireld saat Lawan Liverpool, Ini Buktinya)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar