Belakangan ini Cristiano Ronaldo mengejutkan publik dengan adanya berita tuduhan pemerkosaan kepada seorang wanita Amerika Serikat, Kathryn Mayorga.
Menjawab kabar menghebohkan tersebut, Cristiano Ronaldo telah mengklarifikasi melalui sebuah video Instagram Live.
Bintang Juventus itu mengungkapkan bahwa pihak Kathryn Mayorga hanya ingin numpang terkenal menggunakan namanya.
(Baca juga: Dituduh Memperkosa, Cristiano Ronaldo Tuntut Majalah Jerman)
"Mereka ingin mempromosikan diri mereka sendiri dengan menggunakan nama saya. Ini normal," ujar kapten timnas Portugal itu.
Meski demikian, pengacara Ronaldo mengatakan mereka memilih jalur hukum dan menuntut majalah Der Spiegel yang telah menuliskan berita pemerkosaan tersebut.
Sebelumnya majalah asal Jerman itu memberitakan Kathryn Mayorga menjadi korban pemerkosaan Cristiano Ronaldo di sebuah hotel yang berada di Las Vegas.
Dalam pemberitaan tersebut, Kathryn Mayorga diketahui telah mengajukan laporan terkait pemerkosaan tersebut ke polisi setempat.
(Baca juga: Juventus Ikut Kirim Dukungan untuk Korban Gempa Donggala)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar