Chelsea akan menyongsong pertandingan pekan ke-27 Liga Inggris melawan West Bromwich Albion, Selasa (13/2/2018) dini hari WIB di Stamford Bridge, London.
Dalam pertandingan ini, muncul kemungkinan Olivier Giroud akan lakoni debut sebagai pemain starter bersama Chelsea.
Hal ini disebabkan striker andalan Chelsea, Alvaro Morata, masih harus menepi karena dalam masa pemulihan cedera.
Giroud memang baru saja berpindah dari Arsenal ke Chelsea pada bulan Januari 2018.
Namun, jika dibandingkan, siapa yang lebih baik antara Olivier Giroud dengan Alvaro Morata.
(Baca Juga: Bek Real Madrid: Tak Perlu Mantra Khusus untuk Hentikan Neymar!)
Jika dibandingkan, Olivier Giroud unggul atas Alvaro Morata dalam empat aspek sebagai seorang penyerang.
Pada musim lalu, 2016-2017, Giroud memiliki rataan gol lebih banyak dibanding Morata pada musim ini per pertandingannya.
Selain itu, Giroud juga lebih ganas di udara dengan jumlah gol sundulan dan memenangkan duel udara lebih banyak.
Namun, Morata bisa dibilang lebih agresif pada musim ini, teruma mengenai peluang yang dibuat dan total tendangan tepat sasaran.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar