Pemain bintang Chelsea, Eden Hazard, menilai pemain harus egois untuk bisa memenangi penghargaan Ballon d'Or.
Namun, Eden Hazard mengategorikan dirinya tidak cukup egois guna dapat penghargaan yang identik dengan status pemain terbaik dunia tersebut.
Pemain sayap timnas Belgia ini merupakan salah satu pemain yang bisa masuk daftar kandidat Ballon d'Or dalam empat musim terakhir.
Meski sempat memenangi status pemain terbaik Inggris pada 2014-2015, Hazard tidak pernah finis lebih tingga dari posisi delapan besar.
Belum Berencana Pensiun, Jose Mourinho Siap Ladeni Haters Bertahun-tahun https://t.co/1SOfkSGFiO
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 18, 2018
Buat pemain yang mengoleksi 12 gol dan empat assist di Liga Inggris musim ini yakin kepribadian dan gaya bermainnya tidak memungkinkan untuk memenangi Ballon d'Or.
"Ayah selalu mengatakan bahwa saya kurang egois. Ia mungkin benar," ucap Eden Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.
"Menurut saya, jika Anda ingin memenangi sesuatu seperti Ballon d'Or atau pencetak gol terbanyak butuh keegoisan. Namun, saya tidak seperti itu, tidak sama sekali," ujar dia.
(Baca Juga: Ini Bukti Nyata Pep Guardiola Layak Perpanjang Kontrak di Manchester City)
Saat ini, Hazard masih harus fokus membantu tim berjulukan The Blues memenangi laga final Piala FA sebelum mulai memikirkan Piala Dunia 2018.
Ya, Chelsea akan melakoni partai final tersebut di Stadion Wembley, Sabtu (19/5/2018).
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar