Chelsea bermain seri 2-2 dengan Manchester United dalam laga pekan ke-9 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Sabtu (20/10/2018).
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Chelsea sebenarnya tampil lebih mendominasi.
The Blues memimpin penguasaan bola dengan 62,7 persen.
(Baca Juga: Wayne Rooney Ungkap 5 Penguasa di Ruang Ganti Manchester United)
Dari segi peluang, Chelsea memiliki 27 yang 6 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Manchester United mempunyai 11 kesempatan, di mana 4 menuju ke gawang.
Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Chelsea berhasil memecahkan kebuntuan pada menit ke-21.
Bermula dari umpan sepak pojok Willian, Antonio Ruediger, menyambutnya dengan sundulan terukur.
Ruediger berhasil lolos dari pengawalan Paul Pogba yang lengah untuk membawa Chelsea unggul 1-0.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar