Pelatih sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, ingin menjaga tradisi klub yang kini ia tukangi tersebut.
Ole Gunnar Solskjaer menjalani laga debut sebagai pelatih mantan klubnya dengan kemenangan 5-1 atas Cardiff City di Liga Inggris.
Solskjaer mengaku bahwa timnya mungkin tak akan menghadirkan peluang sebanyak saat melawan Cardiff City di laga sleanjutnya.
Namun, Solskjaer juga yakin bahwa Manchester United sudah kembali ke filosofi lama mereka.
"Budaya di klub ini memang selalu begitu. Kami selalu tampil menyerang di setiap laga," kata Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Four Four Two.
Baca Juga:
- Juventus Siap Datangkan Isco pada Januari 2019
- Manchester United Harus Pertimbangkan Ole Gunnar Solskjaer Jadi Pelatih Tetap
Solskjaer pun sudah memiliki para pemain andalan untuk melancarkan strategi menyerangnya.
"Saya rasa setiap tim akan takut dengan para pemain kami seperti Marcus Rashford, Anthony Martial, Jesse Lingard, dan Paul Pogba," ucap Solskjaer.
"Filosopi menyerang Manchester United sudah tertulis dengan jelas. Ini merupakan tradisi dan sejarah klub," ujar Solskjaer menambahkan.
Solskjaer pun merasa bahwa laga melawan Cardiff City telah memberikan gambaran yang cukup tentang gaya permainan yang akan ia aplikasikan untuk Manchester United.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar