Ketidakhadiran Lionel Messi di skuat timnas Argentina dalam beberapa pertandingan terakhir membuat pelatih Lionel Scaloni mencari solusi lain.
Lionel Messi belum pernah membela Argentina semenjak tersingkir dalam babak 16 besar Piala Dunia 2018 melawan Prancis pada Juni silam.
Tiga pertandingan sudah dilalui timnas Argentina tanpa Lionel Messi. Hasilnya mereka mengoleksi dua kemenangan dan satu hasil seri.
(Baca Juga: Lionel Messi Kembali Abaikan Timnas Argentina)
Satu hasil seri diraih Argentina saat melawan Kolombia (0-0).
Adapun dua kemenangan diraih skuat Albiceleste kala menghadapi tim semenjana Guatemala (3-0) dan yang terbaru, Irak (4-0).
Mengomentari situasi tersebut, Lionel Scaloni menyebut bahwa tidak adanya Lionel Messi sudah memaksa Argentina bermain sebagai sebuah tim.
Kendati demikian, sang pelatih interim tidak menampik tetap berharap bantuan dari La Pulga bagi Argentina pada masa-masa mendatang.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar