Pelatih Napoli, Maurizio Sarri, mengakui anak asuhnya tampil buruk melawan Fiorentina.
Napoli gagal kembali memberikan tekanan ketat untuk Juventus di puncak klasemen sementara Liga Italia setelah mengalami kekalahan 0-3 Stadion Artemio Franchi, Minggu (29/4/2018) waktu setempat.
Tiga gol penyebab kekalahan Napoli tersebut diciptakan Giovanni Simeone pada menit ke-34, ke-62, dan ke-90'+3.
Melawan Fiorentina, skuat asuhan Maurizio Sarri memulai pertandingan dengan buruk.
Sang pahlawan kemenangan atas Juventus pekan lalu, Kalidou Koulibaly, mendapatkan kartu merah ketika pertandingan baru berusia enam menit.
Kalah jumlah pemain di sebagian besar jalannya pertandingan benar-benar membuat tim berjulukan Partenopei mengalami kesulitan hebat.
"Performa kami buruk hari ini, sedangkan Fiorentina bermain sangat bagus. Saya tidak tahu jika hasil Juventus memengaruhi kami.
Jika ada yang berpikir begitu, berarti kami melakukan pendekatan salah secara keseluruhan. Kami tidak boleh kehilangan energi karena tim lain," ujar Maurizio Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | sport.sky.it |
Komentar