Gol bunuh diri kiper Ascoli, Filippo Perucchini, dapat menjadi penutup yang spektakuler dalam deretan blunder para penjaga gawang pada tahun 2018.
Tahun 2018 diwarnai dengan deretan blunder para kiper. Salah satu yang diingat adalah aksi Lorius Karius yang membuat Liverpool gigit jari di laga final Liga Champions.
Sementara yang terbaru, tepatnya pada 27 Desember silam, sebuah kesalahan memalukan dilakukan oleh Fillipo Perucchini pada pertandingan kompetisi kasta kedua Liga Italia.
Perucchini bisa jadi adalah salah satu pemain di Italia yang masih belum terbiasa untuk melakoni pertandingan pada masa-masa libur natal.
Menjalani pertandingan boxing day pertamanya, Perucchini kehilangan konsentrasi sehingga harus menahan malu di depan pendukung tim lawan, Palermo.
Baca Juga: Pertama Kali dalam Sejarah, Liga Italia Akan Meniru Boxing Day ala Inggris
Pasalnya, aksi olah bola yang dilakukan Perucchini saat hendak menipu penyerang lawan di depan gawang justru berakhir dengan gol bunuh diri pada menit ke-26.
Eks pemain tim junior AC Milan itu sebenarnya hanya mencoba menarik bola ke belakang, tetapi ayunan kakinya terlalu kencang sehingga justru mendorong bola ke gawang timnya sendiri.
Melihat kenyataan bahwa dirinya baru saja melakukan gol bunuh diri dengan cara tak wajar, Perucchini kemudian berlutut sambil memegang kepalanya tanda tidak percaya.
Pelatih Ascoli, Vincenzo Vivarini, sendiri menanggapi gol bunuh diri itu dengan mengangkat tangannya dan bertepuk tangan demi membangkitkan kembali semangat Perucchini.
Kendati begitu, Perucchini kemudian kebobolan dua kali pada babak kedua sehingga laga berakhir dengan kekalahan 0-3 yang diderita Ascoli dari sang pemuncak klasemen.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Twitter.com, Sportbible.com |
Komentar