Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Coppa Italia - Inter dan Napoli Menang, tetapi Dinanti Lawan yang Berat

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 14 Januari 2019 | 05:20 WIB
Logo Coppa Italia.
BOLASPORT.COM
Logo Coppa Italia.

Inter Milan dan Napoli sama-sama meraih hasil positif pada babak 16 besar Coppa Italia. Namun, lawan berat sudah menanti mereka pada babak berikutnya.

Tiga pertandingan babak 16 besar Coppa Italia 2018-2019 digelar pada Minggu (13/1/2019). Fiorentina, Inter Milan, dan Napoli menjadi tim yang lolos ke babak berikutnya.

Kepastian lolos ke babak perempat final Coppa Italia didapat setelah ketiga tim tersebut sukses mengalahkan masing-masing lawannya.

Fiorentina yang main duluan, mengunci satu tiket ke babak 8 besar setelah menundukkan Torino dengan skor 2-0 di Stadion Olimpico Torino.

Tidak mau kalah dengan Patrick Cutrone yang menjadi pahlawan AC Milan di ajang yang sama, pemain belia Federico Chiesa juga berhasil menjadi juru selamat Fiorentina.

La Viola sendiri harus menunggu hingga menit ke-87 pertandingan sebelum Chiesa mampu membawa mereka memecah kebuntuan.

Pemain berusia 21 tahun itu bahkan sukses membawa timnya menambah keunggulan menjadi 2-0 lima menit kemudian.

Skor 2-0 untuk keunggulan Fiorentina atas Torino tidak berubah sampai wasit meniup peluit panjang.

Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Patrick Cutrone Jadi Pahlawan, AC Milan Lolos ke Babak Perempat Final

Dari pertandingan lainnya, delapan gol tercipta di Stadion Giuseppe Meazza saat Inter Milan menjamu tim kasta kedua, Benevento.

Inter sudah berada di atas angin saat Antonio Candreva dilanggar di kotak penalti lawan pada menit-menit awal pertandingan.

Wasit pun langsung menunjuk titik putih. Mauro Icardi yang maju sebagai algojo berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik untuk membawa I Nerazzurri memimpin 1-0.

Hanya berselang empat menit (menit ke-7), Candreva menggandakan keunggulan Inter berkat lesakan akuratnya.

Tambahan gol dari Dalbert di pengujung babak pertama membuat Inter sudah memimpin 3-0 saat pertandingan baru sampai setengah jalan.

Benevento sendiri tidak tinggal diam, mereka dapat membalas dengan dua gol yang dicetak oleh Roberto Insigne (58') dan Filippo Bandinelli (74') pada babak kedua.

Namun, usaha mereka belum cukup lantaran Inter juga menambah tiga gol mereka sepanjang 45 menit kedua pertandingan.

Aksi individu Candreva pada waktu tambahan menjadi penutup mimpi buruk Benevento dalam kekalahan telak dengan skor 2-6.

Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Cristiano Ronaldo Main 28 Menit, Juventus Lolos ke Perempat Final

Keberhasilan Inter diikuti oleh Napoli yang berhasil menundukkan tamunya, Sassuolo, di Stadion San Paolo dengan skor 2-0.

Gol dari Arkadiusz Milik dan sepakan keras Fabian Ruiz membuat skuat asuhan Carlo Ancelotti tersebut melangkah ke babak berikutnya.

Inter dan Napoli nantinya harus mengalahkan lawan yang tangguh demi bisa lolos ke babak perempat final Coppa Italia.

Inter akan menghadapi perlawanan Lazio, sementara Napoli akan ditantang oleh AC Milan, dalam babak perempat final yang digelar akhir bulan Januari mendatang.

Babak 16 besar Coppa Italia sendiri masih menyisakan dua laga, yakni Cagliari vs Atalanta serta Roma vs Virtus Entella, yang dihelat pada Senin (14/1/2019) waktu setempat.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136