Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ivan Carlos Tinggalkan Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 16 Januari 2018 | 17:18 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Ivan Carlos, ditekel pemain Kedah FA saat kedua tim bentrok dalam laga hari kedua Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Penyerang Persija Jakarta, Ivan Carlos, ditekel pemain Kedah FA saat kedua tim bentrok dalam laga hari kedua Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.

Penyerang asal Brasil, Ivan Carlos, sudah meninggalkan timnya Persija Jakarta untuk kembali ke negaranya Brasil. 

Ivan Carlos berangkat menuju Brasil dari Malaysia, di mana Persija saat ini sedang berada.

Mantan pemain Persela Lamongan itu mengutarakan kembali ke Brasil melalui akun instagram pribadinya.

Ivan Carlos bukan resmi meninggalkan Persija selamanya, tetapi hanya ingin mengurusi beberapa hal menjelang pernikahannya.


Duo pemain Persija, Ivan Carlos dan Marko Simic (kanan) duel dengan dua pilar Ratchaburi FC, Apiwat Ngaolamhin (kiri) serta Phuritad Jarikanon pada laga perdana turnamen pra-musim Boost SportsFix Super Cup 2018 di Stadion Nasional Malaysia, Kuala Lumpur, Sabtu (13/1/2018) malam. (Dok. Persija)

Kepergiannya itu memastikan ia tidak akan memperkuat Persija saat meladeni klub Malaysia, Kelantan FA, di laga terakhir Persija di turnamen Boost Sports Super Fix 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (16/1/2018) malam WIB.

Ivan Carlos meminta maaf kepada The Jakmania tidak bisa tampil dalam pertandingan yang kick off pukul 19.00 WIB.

"Saya tidak akan bermain dalam pertandingan hari ini dikarenakan saya kembali ke Brasil untuk mengurusi pernikahan saya," tulis Ivan Carlos dalam akun instagramnya.

Penyerang berusia 28 tahun itu juga berjanji tidak akan lama berada di Brasil.


Pemain anyar Persija Jakarta, Ivan Carlos (dua dari kiri) bersama Direktur Utama Persija, Gede Widiade (dua dari kanan)(DOK PERSIJA)

Sebab, ia memastikan akan bergabung dengan Persija di Piala Presiden 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Klub asuhan Stefano Cugurra itu bergabung bersama dengan Bali United selaku tuan rumah, PSPS Riau, dan Borneo FC, mulai 19-29 Januari 2018.

Ivan Carlos juga mendoakan Persija agar bisa meraih kemenangan melawan Kelantan FA.


Skuat Persija Jakarta saat berada di Kuala Lumpur, Malaysia.(INSTAGRAM.COM/PERSIJAJKT)

Kemenangan yang didapatkan Persija nantinya memastikan mereka meraih gelar juara di turnamen tersebut.

Sebelumnya Bambang Pamungkas dkk. mendapatkan tiga poin setelah mengalahkan klub asal Thailand, Ratchaburi FC, dengan skor 3-1, Sabtu (13/1/2018).

"Saya akan kembali bergabung dengan Persija di Bali. Saya juga berharap agar Persija bisa mendapatkan hasil terbaik hari ini," kata pemain yang mendapatkan durasi kontrak satu musim bersama Persija.


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Gregoria dkk Siap-siap, Pelatih Baru Malaysia Sasar Kenaikan Level Tunggal Putri Negeri Jiran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136