Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Water Break di Duel Liga 1 2018, Begini Penjelasan PT LIB

By Andrew Sihombing - Jumat, 11 Mei 2018 | 17:00 WIB
Ilustrasi pertandingan PS Tira kontra PSMS Medan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (11/5/2018).
NUNGKI NUGROHO/BOLASPORT.COM
Ilustrasi pertandingan PS Tira kontra PSMS Medan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (11/5/2018).

Laga antara PS Tira dan PSMS Medan dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (11/5/2018), dihiasi momen unik dengan diberlakukannya water break.

Kompetisi Liga 1 sejatinya tidak mengenal istilah water break, yang secara umum diartikan sebagai istirahat untuk minum agar cairan tubuh terganti.

Water break sempat diberlakukan pada sejumlah turnamen, seperti Piala Presiden 2015 dan Piala Jenderal Sudirman 2015.

Namun, aturan ini tak lagi dipakai pada turnamen jangka panjang ISC 2016 dan ketika Liga 1 digelar pada 2017.

(Baca Juga: Zulkarnain Lubis, Bakat Alam yang Menggocek Semaunya dan Julukan Maradona dari Indonesia)

Hanya, pada duel pekan ke-8 Liga 1 2018 antara PS Tira kontra PSMS Medan, babak pertama dihentikan sementara saat laga menginjak menit ke-30 untuk memberi kesempatan bagi pemain untuk minum.

"Memang tidak ada water break di Liga 1 musim ini. Yang terjadi di pertandingan antara PS Tira melawan PSMS Medan itu situasional karena kondisi cuaca di Bantul," ucap Chief Operating Officer PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Tigorshalom Boboy, kepada BolaSport.com.

"Hal ini juga sudah mendapatkan persetujuan dari pihak medis," tutur Tigorshalom.

Sebagaimana diatur dalam regulasi Liga 1 2018, pertandingan di kompetisi kasta tertinggi Indonesia tidak mengenal water break.

Pasal 10 ayat (1) regulasi Liga 1 2018 menetapkan bahwa: "Pertandingan berlangsung selama 90 menit yang terbagi atas 2 babak masing-masing berlangsung 45 menit (waktu normal). Pertandingan dimulai sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan."


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com, accuweather.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadi Lawan Timnas Indoneia, Striker Vietnam Sesumbar Mudah untuk Capai Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X