Persib Bandung bakal mendapatkan suntikan tenaga baru di pertandingan pekan ke-17 Liga 1 2018 melawan Barito Putera di Stadion 17 Mei, Banjarmasin pada Minggu (22/7/2018).
Pada duel melawan Barito Putera, Persib Bandung diperkuat oleh gelandang mereka, Oh In-Kyun.
Pemain asal Korea Selatan itu baru saja selesai menempuh masa sanksi dua pertandingan.
Gelandang berusia 33 tahun itu absen pada dua laga Persib, kontra Perseru Serui dan Persela Lamongan.
Kehadiran Oh In-Kyun akan menambah daya serang tim Maung Bandung.
Pasalnya, dari dua laga tanpa dirinya, Persib hanya mampu mencetak satu gol saja.
(Baca Juga: Jelang Lawan Barito Putera, Persib Bandung Dapat Kabar dari Kondisi Striker Lawan)
Namun, di balik kabar gembira ini terselip berita tak sedap dari gelandang Maung Bandung lainnya.
Ya, Dedi Kusnandar masih dalam masa pemulihan setelah sempat kesulitan bernapas pada laga melawan Persela, Senin (16/7/2018).
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar