Menilik dari regulasi yang ada, tepat pada Kamis (2/8/2018) hari ini adalah tenggat akhir jendela transfer paruh musim Liga 1 2018.
Klub kontestan Liga 1 sudah bergeliat dalam merombak skuat demi menyusun kerangka idaman untuk putaran kedua.
Beberapa ada yang melepas pemain dengan jumlah banyak, ada pula yang ditinggal pemainnya bersamaan.
(Baca Juga: Dua Jebolan Timnas Piala AFF 2010 Resmi Reuni di Klub Liga 2 asal Banten)
Pun dalam bursa transfer kali ini, nama-nama pemain asing debutan banyak mendarat untuk putaran kedua.
BolaSport.com mencatat lima fakta unik lainnya soal geliat tim-tim dalam jendela transfer kedua musim 2018:
1. Satu kontestan belum datangkan pemain baru
Mitra Kukar menjadi satu-satunya kontestan yang belum mendatangkan jasa pemain baru.
Hanya saja, tim berjulukan Naga Mekes baru mendapat tanda tangan pelatih anyar, Rahmad Darmawan.
Tidak menutup kemungkinan, Mitra Kukar akan memaksimalkan skuat yang ada untuk putaran kedua.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar