Induk organisasi sepak bola tertinggi di Asia, AFC resmi memberikan lisensi klub profesional untuk tujuh kontestan Liga 1 2018.
Hal itu diketahui dalam surat Club Licensi Committee (CLC) PSSI per tanggal 15 Oktober 2018.
Tujuh tim yang lolos verifikasi AFC, yakni Persija Jakarta, Persib Bandung, Arema FC, Bali United, Borneo FC, Bhayangkara FC, dan Persipura Jayapura.
Sementara kontestan lainnya tak lolos verifikasi karena ada beberapa persyaratan yang belum terpenuhi.
Dalam setiap ujian terselip prestasi. Arema FC lolos Club Licensing 2018 yang akan diajukan ke AFC #clublicensing2018 pic.twitter.com/XifLcstCuv
— Arema FC (@AremafcOfficial) October 16, 2018
Lisensi klub profesional dengan standar AFC bersifat sangat penting bagi setiap klub untuk berpartisipasi di kompetisi level Asia.
Syarat untuk mendapatkan lisensi AFC terbilang cukup berat untuk bisa dipenuhi.
Untuk mendapatkan lisensi, AFC sudah menetapkan lima aspek penilaian yang harus menjadi standar klub.
Kelima aspek tersebut yaitu legalitas, finansial, infrastruktur, administrasi, dan pembinaan usia dini, serta sumber daya manusia.
Musim lalu ada lima tim yang lolos verifikasi, tetapi itu terbagi dalam dua kategori.
Kategori A hanya dua tim, yakni Arema FC dan Persib Bandung. Sedangkan kategori B dihuni Bali United, Madura United, dan Persija Jakarta.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar