Mantan bomber Bali United Sylvano Comvalius akhirnya memutuskan untuk hengkang dari klub Thailand Suphanburi FC.
Meskipun kontraknya dijadwalkan akan berakhir pada 2019, Sylvano Comvalius akhirnya berpisah dengan Suphanburi FC sebelum kontrak resmi berakhir.
Keputusan tersebut diketahui lewat unggahan Sylvano Comvalius di Instagram pada hari Senin (19/11/2018).
View this post on Instagram
"Hari ini saya dan Suphanburi FC resmi berpisah. Saya mengucapkan terima kasih kepada klub terutama untuk rekan setim yang sudah memberi saya pengalaman hidup yang tak bisa saya lupakan," kata Comvalius.
"Meski situasinya sangat sulit bagi saya, saya tetap tersenyum setiap hari, saya selalu memberikan 100 persen saya setiap hari, dan saya menikmati perjuangan saya setiap hari."
(Baca Juga: Selain ke Thailand, Evan Dimas Juga Punya Peluang Gabung Klub Jepang)
"Saya juga berterima kasih pada pelatih fisik Tommy yang selalu berlatih dengan saya selama 4 bulan belakangan serta Nut Chayutiman yang membawa situasi ini menjadi positif dan baik pada akhirnya."
"Saya berharap semoga yang terbaik untuk kalian," ujar Comvalius menutup.
Karier pemain berusia 31 tahun itu terbilang tak berjalan lancar selama berada di Thailand.
Kalah Telak dari Persebaya, Bali United Masih Bisa Juarai Liga 1 2018 https://t.co/zLEjQhmiuM
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 November 2018
Comvalius gagal menunjukkan performa terbaiknya selama berada di Liga Thailand.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | instagram.com/sylvanocomvalius |
Komentar