Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengungkapkan syarat khusus untuk menjadi pelatih baru Persib.
Persib Bandung tengah mencari pelatih baru untuk menyambut musim kompetisi Liga 1 2019.
Posisi pelatih Persib Bandung lowong selepas ditinggalkan oleh Roberto Carlos Mario Gomez beberapa hari lalu.
Kontrak Mario Gomez diputus oleh manajemen Persib Bandung lantaran dinilai memiliki attitude yang buruk.
"Terkait attitude dia (Mario Gomez) yang semua kalian tahu. Jadi tidak nyaman bagi pemain juga," ucap Teddy Tjahjono, Direktur PT PBB, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
Baca Juga:
- Teka-teki Pelatih Bali United Diungkap CEO Klub, Telikung Incaran Persib Bandung?
- Aktivitas Direktur PT PBB di Instagram Bocorkan Rekrutan Baru Persib Bandung?
- Situs Penyedia Data Ungkap Pemain Misterius di Persib, Rekrutan Baru?
"Kondisi di tim seperti itu akhir-akhir ini. Hubungan dia dengan pemain, hubungan dia dengan official lain tidak beres," katanya.
Beberapa nama pelatih sempat dikait-kaitkan dengan Persib Bandung.
Di antaranya mantan pelatih timnas Indonesia Luis Milla, pelatih berpaspor Thailand Kiatisuk Senamuang, dan Simon McMenemy disebut menjadi calon pelatih baru Persib Bandung.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar