Barito Putera terus memburu pemain baru untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2019.
Hal itu tak lain karena pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, tidak merekomendasikan seluruh pemain asingnya untuk dipertahankan.
(Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Ini Alasan PSS Sleman Belum Melakukan Belanja Pemain)
Hal tersebut membuat manajemen Barito kemudian menuruti kemauan pelatih dan tidak melakukan perpanjangan kontrak dengan para pemain asing.
Empat pemain asing Barito yang didepak adalah Marcel Sacramento, Matias Cordoba, Douglas Packer, dan Aaron Evans.
Akhirnya manajemen Barito harus mencari pemain asing pengganti demi bisa bersaing di Liga 1 2019.
Manajer Barito, Hasnuryadi Sulaiman, menjelaskan akan mencari pemain asing yang sudah berpengalaman di Liga Indonesia.
Hal itu tak lain supaya pemain tersebut bisa cepat melakukan adaptasi.
"Untuk asing diutamakan yang sudah pernah main di Indonesia, supaya adaptasinya tidak memerlukan waktu lagi," ujar Hasnur dilansir BolaSport.com dari Tribun Banjarmasin.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | TribunBanjarmasin.com |
Komentar