Di bawah kendali pelatih baru, Ivan Kolev, Persija Jakarta digadang-gadang akan memainkan gaya sepak bola yang baru.
Persija Jakarta resmi menunjuk mantan pelatih timnas Indonesia, Ivan Kolev, sebagai nakhoda tim musim depan.
Kepastian kabar tersebut disampaikan oleh Gede Widiade selaku Direktur Utama Persija Jakarta.
“Alhamdulillah sudah resmi. Iya benar (Ivan Kolev),” kata Gede Widiade saat dihubungi wartawan, Senin (7/1/2019).
Baca Juga:
- Skandal Pengaturan Skor hingga Putus Hubungan dengan Bonek, Ini 3 Masalah yang Menimpa Persebaya
- Mantan Pemain Persib dan Bali United Bongkar Aib Sepak Bola Indonesia
- Tiga Pemain Asing Incaran Persib Bandung, Salah Satunya Eks Timnas Korea Selatan
Ivan Kolev baru akan tiba di Jakarta pada Sabtu (12/1/2019) untuk membicarakan kontrak kerja.
Pelatih berkebangsaan Bulgaria itu resmi menggantikan Stefano Cugurra alias Teco yang hengkang dari Persija usai kontraknya berakhir pada 31 Desember 2018.
Pergantian pelatih dari Teco kepada Kolev diprediksi tak akan berjalan sulit untuk Persija Jakarta.
Pasalnya, kedua pelatih asing tersebut sama-sama gemar menggunakan pakem 4-3-3.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar