Perhelatan Liga 2 2018 merenggut korban. Karier profesional tiga pesepak bola harus tenggelam atau berakhir selamanya.
Tiga pemain tersebut memiliki alasan berbeda, tetapi yang jelas dua dilandasi buruknya profesionalitas dan satu lainnya perihal sikap.
Ketiganya adalah Aldo Claudio (Persiwa Wamena), Hendika Arga Permana (PSIM Yogyakarta), dan Krisna Adi Darma (PS Mojokerto Putra).
Berbeda dengan Aldo Claudio dan Krisna Adi, Hendika Arga memilih tak melanjutkan sebagai pesepak bola setelah mengemukakan prinsip.
Pemain berusia 25 tahun itu memutuskan pensiun dini bersama PSIM Yogyakarta sebagai klub terakhir yang ia bela.
Baca Juga:
- Lagi, Dua Nama Exco PSSI Terseret dalam Pusaran Mafia Sepak Bola
- Liga 1, Empat Pemain Asing dalam Proses Naturalisasi
- Media Malaysia Bongkar Satu Lagi Nama Mafia Sepak Bola Indonesia
Sementara dua nama lain, Komite Disiplin (Komdis) PSSI mengeluarkan putusan larangan bermain dan berkecimpung di kompetisi resmi sepak bola Indonesia bagi Aldo dan Krisna.
Kasus terbaru menimpa Krisna Adi Darma. Sementara insiden yang melibatkan Aldo sudah sejak September 2018.
Semula gelaran Liga 2 2018 lebih dulu menenggelamkan karier Aldo Claudio, kemudian memunculkan kisah kelabu dari Hendika, lalu mengubur riwayat Krisna Adi.
Lantas bagaimana kronologi hingga menuntaskan karier profesional ketiga pemain tersebut? berikut simak.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar