BOLASPORT.COM – Pemain mungil Thailand, Chanathip Songkrasin yang merepotkan timnas Indonesia pada final Piala AFF 2016 cetak sejarah di Liga Jepang 1. Dia akhirnya memberikan gol untuk klubnya, Consadole Sapporo.
Pada laga terbaru Liga Jepang 1 jelang akhir pekan ini, Jumat (2/3/2018) siang WIB, Chanathip Songkrasin mencetak gol.
Satu gol itu bagian dari enam yang tercipta saat Cerezo Osaka menjamu Consadole Sapporo di Stadion Kincho.
Laga ini berakhir imbang dengan skor 3-3.
(Baca juga: Cristiano Ronaldo Beberapa Kali Juga Jadi Sumber Konflik di Real Madrid)
Tuan rumah Cerezo Osaka unggul dulu melalui gol duo penyerangnya, Kenyu Sugimoto dan Toshiyuki Takagi.
Sugimoto mencetak gol pada menit ke-27 melalui assist dari Takagi.
Sedangkan Takagi menggandakan keunggulan via umpan Yoichiro Kakitani pada menit ke-42.
(Baca juga: Biang Kerok Keributan di Ruang Ganti Real Madrid Pernah Ditolak Manchester United karena Kepala Besar)
Skor 2-0 untuk anak asuh Yoo Jung-hwan bertahan sampai jeda.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar