Gelandang Chicago Fire, Bastian Schweinsteiger, menyindir keputusan yang diambil striker Zlatan Ibrahimovic yang memilih bermain di Major League Soccer (MLS) bersama Los Angeles Galaxy.
Ibrahimovic kini telah resmi bergabung dengan LA Galaxy dengan kontrak berdurasi sekitar dua musim.
Kesepakatan tersebut didapat setelah Manchester United bersedia melepas pemain berusia 36 tahun itu, meski masih menyisakan kontrak selama empat bulan.
Hal ini disebabkan oleh performa dan kondisi fisik Ibrahimovic yang tak kunjung membaik setelah sempat mengalami cedera panjang.
Kepindahan Ibrahimovic tersebut tentu disambut gembira oleh publik Amerika Serikat.
(Baca Juga: Ditonton 1,2 Juta Orang, Usain Bolt Akui Kelelahan Main Sepak Bola)
Namun, Bastian Schweinsteiger justru menyindir Ibrahimovic dengan sebuah candaan yang seakan-akan tidak ingin jauh dari dirinya.
Melalui akun Twitter resmi miliknya, Schweinsteiger mengucapkan: "Berhenti mengikuti saya @ibra_official. Pertama Manchester United, sekarang MLS. Selamat datang di @MLS teman!”
Stop following me @Ibra_official: first United, now MLS. Welcome to the @MLS my friend! pic.twitter.com/WkdrM7dpeX
— Basti Schweinsteiger (@BSchweinsteiger) 24 Maret 2018
Sebelumnya, Schweinsteiger dan Ibrahimovic permaih bermain bersama di Manchester United.
(Baca Juga: Timnas U-19 Dibantai Jepang, Dua 'Anak Emas' Luis Milla Bak Tenggelam Ditelan Bumi)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar