Repsol Honda yang membidik gelar juara di GP Argentina, Minggu, (8/4/2018), tak ingin setengah-setengah untuk mewujudkan target tersebut.
Hal ini diucapkan oleh salah satu pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, yang mengaku timnya telah move on dari kegagalan di Qatar dan mengincar kemenangan di GP Argentina.
"Di Argentina kami akan terus bekerja dengan sikap positif," kata Marquez seperti dikutip BolaSport.com dari Crash.net.
Marquez pun mengantisipasi kondisi Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo yang membutuhkan proses adaptasi untuk bisa mengusai sirkuit sepanjang 4.805 meter tersebut.
"Kondisi lintasan di Termas mungkin menantang di awal pekan tetapi itu juga dialami oleh pebalap lain dan biasanya lebih terkendali saat mendekati akhir pekan," kata Marquez menanggapi kondisi Sirkuit Termas.
(Baca Juga: Ini Dia 3 Unggulan Asal Indonesia di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2018)
Kondisi sirkuit yang memiliki 14 tikungan serta kemungkinan lain seperti cuaca membuat Repsol Honda membuat persiapan yang lebih matang.
"Kami akan bekerja agar motor kami bisa siap dengan kondisi apapun yang kami alami di balapan," ucap pebalap Spanyol tersebut menambahkan.
"Dan kami akan memberikan 100 persen saat balapan dimulai," pungkas Marquez.
Setelah hanya finis kedua di Qatar, Marquez pun mengincar podium pertama dan rangkaian balapan akan digelar pada 6-8 April 2018 di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | crash.net |
Komentar