Balapan MotoGP Argentina yang digelar di Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina, Minggu (8/4/2018), benar-benar berlangsung dramatis.
Bagaimana tidak, ada berbagai kejadian menarik yang terjadi sepanjang seri balapan kedua MotoGP 2018 tersebut.
Insiden menarik itu di antaranya beberapa pebalap top yang tumbang karena disenggol pebalap lain.
Valentino Rossi misalnya, disenggol oleh Marc Marquez dan mengakibatkan pebalap berjuluk The Doctor itu harus finis di posisi ke-19.
(Baca Juga: 10 Tahun Jual Jersey di Proliga, Pria Ini Alami Banyak Kejadian Menarik)
Selain Rossi, Aleix Espargaro juga menjadi korban lain dari ulah Marquez pada lap ke-12.
Meskipun demikian, Espargaro mengatakan tidak seharusnya semua orang terus-menerus menyalahkan Marquez.
Melalui akun Instagramnya, @aleixespargaro, pebalap Aprilia Racing itu mengatakan bukan Marquez yang layak menerima kecaman, tetapi Danilo Petrucci.
Menurut pebalap asal Spanyol itu, Petrucci telah melakukan tindakan yang lebih kejam dibandingkan apa yang dilakukan oleh Marquez.
"Hukuman untuk Marc Marquez, karena aksinya sudah adil," tulis Espagaro pada keterangan foto yang menampilkan dirinya bersama dengan Petrucci.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Instagram.com/@aleixespargaro |
Komentar