Indonesia bersama dua negara ASEAN lain berencana untuk maju menjadi tuan rumah pada Piala Dunia 2034.
Hal tersebut disampaikan oleh football-tribe asia dalam tulisan bertajuk "Thailand, Indonesia, dan Vietnam berencana untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034".
Ini diperkuat dengan pernyataan salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) FIFA asal Malaysia, Tengku Abdullah Sultan Ahmad Shah.
"Badan sepak bola dari Indonesia, Thailand, dan Vietnam telah menyatakan minat mereka dalam tawaran bersama untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034", ucap Sultan Ahmad seperti dikutip Bolasport.com dari football-tribe asia.
(Baca Juga: Setelah Messi, Kini Keluarga Besar Madura United Kedatangan Dzeko)
Sementara itu, Sultan Ahmad justru mengungkapkan bahwa negaranya belum menemukan kata sepakat akan hal di atas.
"Saya tidak yakin apakah Malaysia mungkin memiliki kesempatan untuk menjadi tuan rumah bersama, tetapi prospek akan kuat jika FAM dan pemerintah setuju," ujarnya menambahkan.
(Baca Juga: Meksiko Kalahkan Jerman, Ini Alasan Chicarito Menangis Tersedu-sedu)
(Baca Juga: Pembobol Jerman adalah Pemain Tercepat Meksiko)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Football-tribe.com |
Komentar