Ketua Chief de Mission Indonesia di Asian Games 2018, Komjen Pol. Syafruddin mengunjungi pelatnas PBSI di Cipayung, Jakarta Timur, Selasa, (17/01/2018).
Dalam kesempatan ini Syafruddin memberikan wejangan kepada para atlet bulu tangkis di pelatnas.
Syafruddin menuturkan apa yang dicapai Indonesia khususnya di cabor bulu tangkis sudah sangat bagus.
Namun Syafruddin menginginkan agar prestasi yang diraih bisa semakin meningkat dan bisa dipertahankan.
"Atlet bulu tangkis memang sangat membanggakan karena terus menerus menorehkan prestasi yang baik," tutur Syafruddin.
(Baca Juga: Kesuksesan Asian Games 1962 Harus Jadi Pemicu Asian Games 2018)
"Asian Games 2018 harus jadi tonggak meningkatkan prestasi di Indonesia. Jika bisa, bulu tangkis harusnya dapat empat medali emas di Asian Games 2018," lanjutnya.
Syafruddin juga memuji bulu tangkis Indonesia yang hingga saat ini masih disegani negara lain.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | - |
Komentar