Simona Halep dipaksa bekerja keras saat menghadapi Angelique Kerber pada laga semifinal Australian Open 2018 yang digelar Kamis (25/1/2018).
Petenis tunggal putri nomor 1 dunia itu harus bermain 3 set untuk mengalahkan Angelique Kerber dengan skor akhir 6-3, 4-6, 9-7.
Simona Halep memerlukan 2 jam 20 menit untuk memenangkan laga yang digelar di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Australia tersebut.
Incredible @Simona_Halep #AusOpen pic.twitter.com/Bs9ykQh9bE
— #AusOpen (@AustralianOpen) January 25, 2018
"Ini adalah laga yang sangat sulit, badan saya masih gemetar saat ini," kata Simona Halep saat sesi wawancara yang dilakukan tepat setelah laga.
"Kerber adalah lawan yang sangat tangguh, dia bergerak dengan baik dan dapat melepaskan pukulan dari mana saja."
(Baca Juga : Australian Open 2018 - Simona Halep Melaju ke Final Usai Atasi Perlawanan Alot Angelique Kerber)
Di sisi lain, perjalanan Simona Halep pada ajang Australian Open 2018 begitu berat karena harus menderita cedera ankle sejak set kedua putaran pertama.
Selain itu, petenis putri asal Rumania ini juga menjalani sejumlah laga berat dan melewati menit pertandingan yang sangat banyak.
Dari data yang dihimpun BolaSport.com, Halep telah menghabiskan waktu selama 11 jam 30 menit di atas lapangan sejak pertandingan babak pertama hingga semifinal.
Petenis 26 tahun ini pun mengaku kesulitan saat menjalani 2 laga berdurasi panjang dalam 1 turnamen yang sama, yakni saat melawan Lauren Davis (3 jam 44 menit) dan ketika kontra Angelique Kerber (2 jam 20 menit).
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | WTATennis.com ; AusOpen.com |
Komentar