Petenis tunggal putri nomor satu dunia, Simona Halep, sukses menembus babak semifinal Indian Wells Masters 2018.
Kepastian itu didapat setelah Simona Halep meraih kemenangan atas Petra Martic (Kroasia) pada laga yang digelar Kamis (15/3/2018) WIB.
Dari data yang didapat BolaSport.com, Halep harus berjuang keras selama 2 jam 23 menit untuk mengalahkan Martic 6-4, 6-7 (5), 6-3.
.@Simona_Halep is first through to @BNPPARIBASOPEN semifinals!!
Edges past Martic 6-4, 6-7, 6-3! pic.twitter.com/32LeUIMAgI
— WTA (@WTA) March 14, 2018
Meskipun menang, Simona Halep mengaku sempat mengalami kesulitan akibat embusan angin yang kencang.
"Anginnya sedikit terlalu kencang. Semua rasa frustasi yang saya alami disebabkan oleh angin," kata Halep dikutip BolaSport.com dari WTA Tennis.
(Baca Juga : Harapan Roger Federer kepada Serena Williams yang Kini Sudah Menjadi Ibu)
Dengan kemenangan ini, Simona Halep berhak melaju ke semifinal Indian Wells 2018 dan akan menghadapi Naomi Osaka (Jepang) pada Sabtu (17/3/2018) WIB.
Pada sisi lain, keberhasilan Naomi Osaka menembus 4 besar diraih melalui perjuangan yang tak kalah berat dibanding Simona Halep.
Osaka harus berjuang menaklukkan mantan tunggal putri nomor 1 dunia, Karolina Pliskova, saat keduanya bertemu pada perempat final.
Meski menghadapi petenis papan atas, Naomi Osaka sukses memenangkan pertandingan dengan dua set langsung, 6-2, 6-3.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BNPparibasopen.com ; WTATEnnis.com |
Komentar