Harta kekayaan yang akan dimiliki Anthony Joshua diprediksi akan melejit setelah berduel dengan Joseph Parker di ring tinju.
Berdasarkan data yang dihimpun BolaSport.com dari Daily Star dan Forbes, Anthony Joshua saat ini masuk kedalam 100 besar atlet berpenghasilan tinggi.
Bahkan, petinju berumur 28 tahun tersebut sempat menduduki posisi ke-89 di Forbes untuk peringkat atlit berpenghasilan tinggi pada tahun 2017.
Kekayaan Anthony Joshua memiliki gaji sebesar 16 juta Euro pada tahun 2017 dan diperkirakan sudah naik menjadi 2 kali lipat pada tahun 2018.
Lewis Hamilton: 1 Lawan 2 Itu Tidak Mudah https://t.co/LLCMiJEZR7
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 27, 2018
Anthony Joshua juga diperkirakan punya kekayaan senilai 31 juta Euro dari karier tinjunya yang baru mencapai 20 pertandingan.
Jika pertandingan Anthony Joshua melawan Joseph Parker mencapai target dari hak siar, maka Anthony Joshua akan mengantongi 13 juta Euro terlepas dari menang atau tidaknya.
Jadi, setelah pertandingan antara Anthony Joshua melawan Joseph Parker selesai, kekayaan Joshua akan mencapai 44 juta Euro.
(Baca juga: Ini Pemain NBA Paling Berpengaruh Menurut Golden State Warriors)
Kekayaan Anthony Joshua juga diperkirakan masih akan meningkat dari sponsor dan pendapatan lain di luar arena tinju.
Sebagai informasi, pertandingan Anthony Joshua versus Joseph Parker akan dilangsungkan pada tanggal 31 Maret 2018.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | dailystar.co.uk, forbes.com |
Komentar