Karateka Indonesia, Fauzan, berbagi cerita seusai meraih medali emas dalam kejuaraan karate tradisional tingkat dunia, WASO World Championship, di Praha, Republik Ceska, pada Januari 2018.
Fauzan mengungkapkannya dalam acara pemberian penghargaan dari Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, di Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, Senin (23/7/2018).
Pemuda yang akrab disapa Ozan ini megutarakan penyebab memilih karate dibandingkan olahraga lainnya.
(Baca Juga: VIDEO - Gol Indah Antonio Candreva Bikin Luciano Spalletti Garuk Jidat)
"Dari dulu saya senang menonton film action," kata Ozan kepada BolaSport.com.
"Saya menonton Jackie Chan dan Bruce Lee, jadi saya termotivasi ingin menjadi aktor," ucap Ozan lagi sambil tersenyum.
Jackie Chan dan Bruce Lee memang merupakan aktor laga yang sangat terkenal.
Banyak film Bruce Lee laris di pasaran seperti Fist Fury dan Enter the Dragon.
Setali tiga uang dengan Bruce Lee, Jackie Chan juga memainkan banyak film yang terus dikenang hingga kini, semisal Rush Hour, Drunken Master, dan Police Story.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar