Pelatih tim catur Indonesia, Sri Martono, menyebut India, Kazakhstan, dan Iran sebagai rival berat mereka pada ajang Asian Para Games 2018.
Cabang olahraga catur, yang melakoni debut di Asian Para Games pada 2018 ini, mulai dipertandingkan pada Minggu (7/10/18) di Cempaka Putih Sports Hall, Jakarta.
Pada hari pertama, nomor- nomor yang dipertandingkan ialah nomor individu standard putri dan putra.
Pada nomor tersebut, Indonesia menurunkan dua peraih medali emas ASEAN Para Games 2017, yakni Tati Karhati (putri) dan Edy Suryanto (putra).
(Baca Juga: Asian Para Games 2018 - Pelatih Catur Indonesia Tak Beri Beban kepada Juara ASEAN Para Games 2017)
Kendati memercayai kemampuan anak-anak asuhnya, Martono selaku pelatih tetap mewaspadai kekuatan dari tiga rival.
"Kami mewaspadai Iran, India, dan Kazakhstan karena kami belum pernah bertemu dengan mereka," tutur Sri Martono kepada BolaSport.com
"Kami sih tetap percaya dapat berbicara banyak di nomor individu," ujar Martono melanjutkan.
Catur merupakan satu di antara 18 cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada Asian Para Games 2018.
Ajang empat tahunan tersebut akan digelar di Jakarta pada 6-13 Oktober 2018.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar