Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Lirik Bintang Juventus Bila Si Nyonya Tua Sukses Boyong Keita Balde

By Dimas Wahyu Indrajaya - Senin, 31 Juli 2017 | 01:39 WIB
Pemain Lazio, Keita Balde Diao, merayakan gol yang dia cetak ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, pada 30 April 2017.
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Pemain Lazio, Keita Balde Diao, merayakan gol yang dia cetak ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, pada 30 April 2017.

Arsenal masih mencari winger baru di transfer window saat ini.  

Berusaha mengantisipasi hengkangnya Alexis Sanchez ke klub lain, pelatih Arsene Wenger sudah menyiapkan dua nama untuk direkrut.

Salah satu nama yang paling sering dihubungkan dengan The Gunners sejak musim lalu, Riyad Mahrez muncul dalam rumor tersebut.

Namun Arsenal akan bersaing ketat dengan klub Liga Italia AS Roma untuk mendapatkan bintang timnas Aljazair itu.


Riyad Mahrez, andalan Leicester City yang bersinar di musim 2015-2016 saat timnya menjadi kampiun Liga Inggris.(BEN HOSKINS/GETTY IMAGES)

Pasalnya Roma sedang membutuhkan pengganti dari Mohamed Salah yang cabut ke Liverpool.

Satu nama lain yang muncul ke permukaan rumor transfer adalah Juan Cuadrado.

Pemain internasional Kolombia kini berstatus pemain Juventus.

Meski begitu Bianconeri sudah berhasrat melepas mantan pemain Chelsea tersebut ke klub lain.

Menurut sumber Ilbianconero.com, Juventus siap membuka penawaran bagi klub yang berminat dengan Cuadrado.


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Calciomercato

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Close Ads X