Meski mengakui penampilan Samir Nasri bagus di pramusim, pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tidak bisa mempertahankannya di klub.
Nasri turun saat Manchester City melawan Manchester United, Real Madrid, dan Tottenham Hotspur.
Bagi Guardiola, Nasri tampil impresif. Namun, dia menyiratkan kalau kehadiran Nasri adalah surplus untuk skuatnya.
"Manchester City punya banyak gelandang dan Nasri tahu itu. Kami harus melihat situasinya. Namun, selama Nasri di Man City, kami akan menjaganya," kata Guardiola.
Meski harapan Nasri tipis untuk bertahan di Manchester City, Guardiola tetap memujinya.
Baca Juga:
"Dia punya keahlian mempertahankan bola. Itu kualitas istimewa Nasri," ujar pelatih asal Spanyol tersebut.
Nasri dipinjamkan ke Sevilla musim lalu.
The Sky Blues pun berharap bisa menjual gelandang asal Prancis tersebut dengan harga 10 juta pounds di bursa transfer.
Karena itulah, banyak yang terkejut Guardiola menyertakannya ke tur pramusim.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar