Pemain AS Monaco, Kylian Mbappe, dikabarkan tengah berada di Etihad Stadium.
Keberadaan Mbappe di Etihad tercium melalui unggahan foto di akun Twitter pribadinya.
Di foto itu ia tampak berpose dengan Leroy Sane dengan dibumbui caption "senang bertemu denganmu, kawan".
Foto tersebut mengakibatkan isu kepindahan pemain 18 tahun itu ke Premier League.
Nice to meet you bro @LeroySane19 pic.twitter.com/khT0dJaaYc
— Kylian Mbappé (@KMbappe) August 5, 2017
Untuk mewujudkan hal itu, mantan rekan satu tim Mbappe di AS Monaco, Bernardo Silva, pun harus turun tangan.
"Mbappe adalah pemain hebat. Saya akan sangat bahagia bila ia bergabung ke Manchester City."
"Saya sudah berbicara dengannya. Kita lihat saja nanti. Ini tidak seperti yang orang lihat, ini bukan masalah uang semata," ujar Bernardo Silva.
(Baca Juga: Gelandang Manchester City Ini Resmi Pindah ke Liga Turki)
Bernardo Silva merupakan rekrutan anyar The Citizens pada bursa transfer kali ini.
Ia didatangkan dari AS Monaco dengan mahar seharga 43 juta poundsterling.
Editor | : | |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar