Striker Everton, Sandro Ramirez, berhasil mencetak satu gol dalam pertandingan uji coba menghadapi Sevilla yang berkesudahan dengan skor 2-2 di Stadion Goodison Park, Minggu (6/8/2017).
Sandro Ramirez berhasil mencetak gol pembuka di pertandingan itu pada menit pertama.
Namun, Sevilla berhasil membalikkan keadaan berkat dua gol Ever Banega (menit ke-58, 61'-pen), sebelum disamakan kembali oleh The Toffees melalui eksekusi penalti Kevin Mirallas (81').
Bagi Sandro, gol tersebut adalah yang pertama ia cetak untuk Everton.
Padahal, pemain berusia 22 tahun itu telah tampil di tiga laga persahabatan dan dua kualifikasi Liga Europa.
Dalam perayaan gol, tampak sekali para pemain Everton menyambut gembira keberhasilan Sandro tersebut.
Terlebih lagi bagi striker asal Spanyol yang diboyong The Toffees dari Malaga itu.
Baca Juga: Direktur Olahraga AC Milan Tak Pernah Katakan Tidak untuk Ibrahimovic
Sandro mengaku lega bisa mencetak gol untuk Everton.
Apalagi, gol ini berhasil ia ciptakan di hadapan pendukung Everton yang memadati Goodison Park untuk menyaksikan laga pramusim terakhir tim arahan Manajer Ronald Koeman itu.
Editor | : | |
Sumber | : | Evertonfc.com |
Komentar