Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuat Arsenal Gemuk, 7 Pemain Ini Harus Dijual Wenger

By Bagas Reza Murti - Senin, 7 Agustus 2017 | 22:33 WIB
Antonio Conte dan Arsene Wenger memperhatikan jalannya laga Community Shield antara Chelsea dan Arsenal di Wembley, Minggu (6/8/2017).
IAN KINGTON/AFP
Antonio Conte dan Arsene Wenger memperhatikan jalannya laga Community Shield antara Chelsea dan Arsenal di Wembley, Minggu (6/8/2017).

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengakui timnya memiliki skuat yang 'gemuk' atau kelebihan pemain. 

Hal itu membuatnya akan membiarkan beberapa pemain meninggalkan Stadion Emirates pada bursa transfer kali ini.

"Terus terang, jumlahnya terlalu banyak. Kami akan membiarkan beberapa pemain pergi," kata Wenger seperti dilansir BolaSport dari Telegraph.

"Terlalu banyak kompetisi untuk satu posisi, tetapi tidak ada cukup kompetisi untuk para pemain bermain,"imbuhnya.

Berikut 7 pemain Arsenal yang mungkin akan dijual Wenger menyusul pernyataannya untuk memangkas skuat:

1. Lucas Perez


Para pemain Arsenal merayakan gol Lucas Perez ke gawang FC Basel pada partai fase grup Liga Champions di St. Jacob-Park, Selasa (6/12/2016).(PATRICK HERTZOG/AFP)

Wenger mengakui minggu lalu Arsenal akan mendengarkan tawaran untuk striker Spanyol, Lucas Perez.

Perez tengah berjuang masuk skuat utama setelah penampilannya meredup dan menit bermainnya yang kurang.

Newcastle United, Sevilla dan Deportivo La Coruna siap menampungnya.

2. Jack Wilshere


Jack Wilshere sedang menjalani pemanasan menjelang laga Premier League antara Arsenal dan AFC Bournemouth di Stadion King Power, 20 Agustus 2016.(OLI SCARFF/AFP)

Masih menyisakan satu tahun kontrak, Wilshere menghadapi ketidakpastian mengenai masa depannya di Arsenal.

Sampdoria dan West Ham dikabarkan tertarik mendatangkannya.

3. Kieran Gibbs


Striker Tottenham Hotspur, Emmanuel Adebayor (kanan), berduel melawan Kieran Gibbs (tengah) di Emirates Stadium, London, pada 26 Februari 2012. (IAN KINGTON/AFP)

Masuknya Sead Kolasinac berarti Gibbs menjadi pilihan ketiga untuk poisi wingback kiri.

West Brom dan Watford jadi klub terdepan yang memburu tanda tangan pemain ini.

4. Calum Chambers


Para pemain Arsenal merayakan gol Calum Chambers (21) ke gawang Burnley pada babak keempat Piala FA di Stadion Emirates, Sabtu (30/1/2016).(GLYN KIRK/AFP)

Setelah menghabiskan masa peminjaman di Middlesbrough musim lalu, Chambers diisukan hengkang musim panas ini.

Arsenal telah menolak tawaran dari Crystal Palace sebesar 16 juta pounds dan menginginkan harga setidaknya 25 juta pounds.

5. Mathieu Debuchy


Pemain belakang Bordeaux, Mathieu Debuchy, berlari saat timnya melawan Saint-Etienne, 7 Februari 2016.(NICOLAS TUCAT/AFP)

Kehilangan tempat oleh Hector Bellerin, Debuchy menghabiskan musim 2015-2016 di Bordeaux.

Musim lalu Ia kembali ke Emirates, namun hanya bermain satu kali sebagai pemain pengganti.

6. Carl Jenkinson


Carl Jenkinson berseragam Arsenal(twitter)

Persaingan di sisi kanan Arsenal yang diisi Hector Bellerin, Alex Oxlade-Chamberlain dan Reiss Nelson membuat Carl Jenkinson terlupakan.

Musim lalu, Jenkinson lebih sering didera cedera dan hanya bermain di lima laga.

7. Gabriel


Gabriel bersuka cita bersama Arsene Wenger(twitter)

Manajer Valencia Marcelino telah menunjukkan ketertarikannya untuk memboyong Gabriel musim panas ini.

Namun ketika berganti formasi 3-4-3, peran bek sentral dibutuhkan oleh Arsenal.

Dan Gabriel berpeluang mendapatkan menit bermain musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : telegraph.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Lengkap Liga Champions - Banyak Skor Besar, Man City Masih Terkena Kutukan Guardiola

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136