Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, dilaporkan berusaha memaksa transfer ke FC Barcelona dengan tampil buruk pada sesi latihan.
Coutinho dikabarkan telah dua kali menyampaikan keinginan untuk pindah kepada manajer Liverpool Juergen Klopp untuk diizinkan pindah ke Barcelona.
Dilansir dari uk.sports.yahoo.com, ada sumber yang mengatakan jika pemain berusia 25 tahun itu sengaja tidak berlatih serius jelang laga pembuka musim Liverpool kontra Watford pada akhir pekan ini.
"Coutinho tak memberikan semuanya dalam latihan. Dia ingin memastikan dapat pindah," ujar sumber yang tak mau disebutkan namanya tersebut.
Bulan lalu Liverpool telah menolak tawaran Barcelona sebesar 80 juta euro (sekitar 1,25 triliun rupiah) untuk bintang timnas Brasil tersebut.
Liverpool yakin mereka dapat mempertahankan sang pemain setelah memberi dia kontrak tambahan dua tahun pada Januari silam.
(BACA JUGA: Delegasi FC Barcelona Tiba di Inggris, Philippe Coutinho Segera Pindah?)
Walaupun klub Catalan itu sedang di bawah tekanan untuk mendapatkan pemain pengganti Neymar, mereka enggan memberikan uang yang lebih banyak untuk Coutinho.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | uk.sports.yahoo.com |
Komentar