Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, kembali jadi pahlawan bagi timnya. Terakhir, ia mencetak gol pembuka pada laga perdana City di Liga Inggris 2017-2018 kontra Brighton & Hove Albion, Sabtu (12/8/2017).
Gol Aguero pun datang di saat tepat dan tiba lewat cara cantik.
Kerjasama licin antara Kevin de Bruyne dan David Silva berujung ke Aguero mendapat bola terobosan apik di dalam kotak penalti Brighton.
Tanpa basa-basi, striker asal Argentina itu menghujam gawang kiper Brighton, Matthew Ryan, dengan tembakan deras pada menit ke-70.
City akhirnya menang 2-0 di Stadion Amex, kandang Brighton, setelah bunuh diri Lewis Dunk (75') melengkapi skor.
Gol tersebut adalah yang keenam dari tujuh laga pembuka musim yang telah Aguero lewati bersama City sejak ia datang pada musim panas 2011.
Baca Juga: Chelsea Kebobolan 3 Gol, Tim Baru John Terry Juga Disikat 3 Gol
Torehan pertama Aguero di laga perdana kompetisi datang pada 15 Agustus 2011 saat ia mencetak gol hanya dalam waktu 9 menit setelah masuk sebagai pemain pengganti kontra Swansea.
Aguero menambah satu gol lagi pada debutnya itu dengan tembakan deras dari jarak jauh.
Musim lalu, ia mencetak gol perdana musim kontra Sunderland dan pada 2015-2016 ia membobol gawang Chelsea.
Gol Sergio Aguero di laga pembuka musim:
- 13 Agustus 2017: vs Brighton & Hove Albion
- 13 Agustus 2016: vs Sunderland
- 17 Agustus 2014: vs Newcastle
- 19 Agustus 2013: vs Newcastle
- 15 Agustus 2011: vs Swansea (2x)
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Opta |
Komentar