Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alex Oxlade-Chamberlain Setuju Tinggalkan Arsenal untuk Chelsea dengan Satu Syarat

By Scholastica Novena M.P.K - Rabu, 16 Agustus 2017 | 13:17 WIB
Gelandang sayap Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain, melakukan selebrasi setelah membobol gawang Burnley dalam laga Premier League, di Stadion Turf Moor, 2 Oktober 2016.
LINDSEY PARNABY/AFP
Gelandang sayap Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain, melakukan selebrasi setelah membobol gawang Burnley dalam laga Premier League, di Stadion Turf Moor, 2 Oktober 2016.

Gelandang Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain, setuju untuk bergabung dengan Chelsea, namun dengan satu syarat.

Syarat itu adalah Chelsea harus memenuhi permintaannya mengenai nominal gaji.

Pesepak bola asal Inggris itu meminta bayaran sebesar 150.000 pounds perpekan jika Chelsea menginginkan dirinya bergabung di Stamford Bridge.

Pada musim 2016-2017, Oxlade-Chamberlain adalah pesepak bola yang paling banyak bermain dan berkontribusi terhadap gol Arsenal.

Hal itu wajar mengingat posisi bermainnya yang kerap membantu penyerangan.

Chelsea sebelumnya telah menawarkan 35 juta pounds sebagai biaya tebusan untuk Oxlade-Chamberlain.


Penyerang Arsenal, Olivier Giroud (tengah), merayakan gol bersama dua rekannya, Alexis Sanchez (kiri) dan Alex Oxlade-Chamberlain, dalam laga Liga Champions kontra Bayern Muenchen di Stadion Emirates, 20 Oktober 2015.(BEN STANSALL/AFP)

Menurut beberapa pihak, bergabung dengan Chelsea adalah kesempatan besar bagi sang gelandang kanan jika yang ia inginkan memang peningkatan gaji.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, alasan tersebut masuk akal mengingat tahun depan Oxlade-Chamberlain akan pergi secara gratis dari Arsenal seiring dengan habisnya masa kontrak.

Namun pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mengharapkan Oxlade-Chamberlain untuk bekerja dengan profesional, yaitu menyelesaikan kontrak terakhirnya dengan The Gunners.

Harapan tersebut pun juga berlaku bagi Alexis Sanchez yang dikabarkan tengah dilirik banyak klub raksasa.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : mirror.co.uk
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X