Inggris pantas mengaku sebagai rumah bagi sepak bola karena hal ini. Jarak markas satu klub ke klub lain bisa begitu dekat. Maka, kepadatan klub penghuni satu kota bisa cukup banyak jumlahnya.
Tak mengherankan bahwa partai-partai derbi di Inggris Raya terkenal panas. Soalnya, keberadaan stadion sebagai markas tim cukp dekat, sementara para suporter fanatik nalurinya berasal dari lahan-lahan hunian tak jauh dari situ.
Untuk derbi sekota di Indonesia, dua tim bermarkas paling dekat salah satunya adalah antara PSS Sleman dengan PSIM Yogyakarta. Jarak antara Stadion Maguwoharjo ke Stadion Mandala Krida hanya terpaut 10 kilometer saja.
Namun, jarak tersebut masih kalah dekat dengan tim-tim yang berasal dari Inggris Raya.
Berikut ini ada 5 derbi sekota yang berjarak paling dekat di dunia:
1. West Ham vs Leyton Orient (3.700 m)
Ketika masih bermarkas di Boleyn Ground atau Upton Park, West Ham agak menjauh dari rival terdekatnya, yaitu sekitar satu kilometer. Sekarang The Hammers menempati Olympic Stadium, sehingga jarak dengan markas Leyton Orient menjadi lebih dekat 1.000 langkah.
2. Chelsea vs Fulham (3200 m)
Ada beberapa alternatif jalan yang bisa dilalui para suporter kedua klub jika ingin menyaksikan laga tandang di markas lawan. London dikenal sebagai kota yang punya banyak klub sepak bola, tetapi dua tim ini punya markas palig dekat.
3. Everton vs Liverpool (1.400 m)
Dua musuh bebuyutan ini punya sejarah persaingan yang panjang. Si Merah jauh lebih unggul dalam pencapaian beragam gelar, selain juga melahirkan bintang-bintang yang lebih tenar.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar