Wayne Rooney baru saja mengumumkan dirinya pensiun dari Timnas Inggris.
Kabar pensiunnya Rooney memang mengejutkan, karena permainannya bersama Everton cukup gemilang.
Dengan pensiunnya Rooney maka posisi kapten di Timnas Inggris menjadi kosong.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino memberikan komentar mengenai hal tersebut.
Menurut Maurichio Pochettino, Harry Kane layak untuk menggantikan Rooney.
Sejak gareth Southgate melepas jabatan kapten Rooney karena penampilan buruk di Manchester United musim lalu, belum ada pemain yang resmi menjadi kapten.
Tercatat 5 kali jabatan kapten berpindah tangan di Timnas Inggris.
Jordan henderson, Gary Cahill, Joe Hart, dan Harry kane pernah menjabat sebagai kapten.
Khusus untuk Harry Kane pernah menjabat sebanyak 2 kali.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Daiymail.co.uk |
Komentar