Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs Manchester United - Sejarah Lambe Turah Versi Juergen Klopp dan Jose Mourinho

By Sri Mulyati - Jumat, 13 Oktober 2017 | 20:16 WIB
Ilustrasi Juergen Klopp dan Jose Mourinho
twitter.com/ManUtdLebanon
Ilustrasi Juergen Klopp dan Jose Mourinho

Perang kata-kata sadis nan pedas tak bisa terhindarkan menjelang laga Liverpool vs Manchester United, Sabtu (14/10/2017).

Belum apa-apa, Jose Mourinho menyebut laga melawan Liverpool tersebut biasa saja.

Klopp, dalam jumpa pers baru-baru ini, mengeluarkan pernyataan bertolak belakang bahwa laga Liverpool vs Manchester United adalah pertandingan paling spesial di dunia sepak bola.

Adu mulut antara Juergen Klopp dan Mourinho sebetulnya telah terjadi jauh sebelum keduanya mengadu nasib bersama Liverpool dan Manchester United.

Mourinho mulai berkomentar sinis pada Klopp usai Real Madrid yang saat itu ia latih berhasil dikalahkan Juergen Klopp dengan skor 4-1 di Liga Champions.

(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - Setan Merah Tak Akan Bisa Cetak Gol di Anfield)

"Saya hanya berbicara sedikit tentang Borussia Dortmund namun itu sudah cukup," kata Mourinho.

"Klopp tak pernah berhenti berbicara sejak Dortmund bisa mengimbangi Madrid."

Di sisi lain, Klopp pun tak tinggal diam dan membalas pernyataan Mourinho tersebut.

"Sekarang saya akan diam dan segala hal menjadi baik-baik saja," kata Klopp.

Setelah itu, kedua pelatih tersebut kian gencar melempar ejekan satu sama lain.

(Baca Juga: Susunan 11 Pemain Liga Inggris yang Masih Dilanda Cedera, Cepat Sembuh Guys!)

Berikut kompilasi perang kata-kata ala Juergen Klopp dan Jose Mourinho selama menjadi pelatih Liverpool dan Manchester United:


Jose Mourinho (kiri) dan Juergen Klopp mengawasi jalannya laga Manchester United lawan Liverpool pada ajang Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 15 Januari 2017.(OLI SCARFF / AFP)

Klopp setelah hasil imbang 1-1 melawan United pada Januari 2017:

"United memainkan bola-bola panjang, benar-benar pertandingan yang liar. Banyak aksi tersaji di akhir pertandingan namun kami ingin menang. Itulah mengapa kami tak sepenuhnya puas."

Tanggapan Mourinho:

"Mereka sangat pandai dan tahu caranya bermain sepak bola dan mengontrol emosi pertandingan. Mereka tahu kami akan kesulitan menjelang pertandingan berakhir,"

"United menjadi tim yang menyerang dan Liverpool yang bertahan. Lihat saja apakah para kritik bisa bersikap adil."

(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - 3 Pahlawan Manchester United yang Jadi Musuh Publik Anfield)


Jose Mourinho (kiri) dan Juergen Klopp bertemu dalam partai Liga Champions antara Borussia Dortmund lawan Real Madrid di Signal Iduna Park, Dortmund, 24 April 2013.(PATRIK STOLLARZ / AFP)

Komentar Mourinho tentang kelakuan Klopp di pinggir lapangan:

"Saya berada di pinggir lapangan untuk memberikan instruksi pada tim, bukan untuk bertingkah heboh sendiri."

Tanggapan Klopp:

"Kemarin salah satu dari ofisial klub memuji antusiasme saya dan menyuruh saya melakukan hal sesuka hati. Namun sekarang saya disuruh untuk duduk saja atau dipindahkan ke tribune."


Reaksi pelatih Liverpool, Juergen Klopp (kanan), yang bersebelahan dengan Jose Mourinho dalam partai Liga Inggris di kandang Manchester United, Old Trafford, 15 Januari 2017.(OLI SCARFF / AFP)

Mourinho tentang Liverpool di era Klopp:

"Mereka bukan keajaiban terakhir di dunia seperti yang media katakan, namun mereka memang tim yang bagus."

(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - 3 Plus 1 Bintang Liverpool yang Paling Dibenci di Laga Derbi)

Tanggapan Klopp:

"Saya tidak tertarik dengan komentar Mourinho. Saya tidak punya waktu lebih untuk mengatakan tentang hal tersebut."

Mourinho tentang Liverpool yang bermain di Liga Champions musim ini:

"Tentu saja, bermain di satu atau dua laga per pekan tanpa cedera atau akumulasi kartu seperti Liverpool membantu persiapan kami."

Tanggapan Klopp:

"Saya lagi-lagi tak tertarik terhadap pernyataan Mourinho. Kenapa saya harus berbicara tentang United?"

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : liverpoolecho.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136