Kisah menarik menyeruak jelang laga besar antara Liverpool vs Manchester United, Sabtu (14/10/2017).
Kisah menarik tersebut melibatkan pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dengan klub rival, Manchester United.
Klopp ternyata pernah mendapat tawaran untuk melatih Manchester United pada 2013.
Nama Klopp masuk sebagai calon pengganti Sir Alex Ferguson yang pensiun di tahun tersebut.
Klopp yang saat itu masih melatih Borussia Dortmund tak menerima pinangan Manchester United.
Ia berkomitmen untuk melanjutkan perjuangan Dortmund dan memutus dominasi Bayern Muenchen di Liga Jerman.
Menurut Klopp, momen datangnya Manchester United tidak tepat karena pada saat yang bersamaan Muenchen menunjuk Pep Guardiola sebagai pelatih baru.
(Baca Juga: Nekat! Gary Neville Bocorkan Rahasia Besar Sir Alex Ferguson di Manchester United)
Mengetahui hal tersebut Klopp tertarik untuk menantang Guardiola berduel strategi di lapangan sebelum Manchester United datang menawari pekerjaan.
Klopp kemudian hijrah ke Liverpool di akhir musim 2014-2015, mengikuti jejak Guardiola yang berlabuh ke Manchester City.
Namun siapa sangka, Klopp ternyata adalah seorang penggemar Manchester United.
Hal tersebut diungkapkan oleh Eckhard Krautzun, pelatih Klopp di Mainz yang kelak jabatannya diteruskan oleh Klopp sendiri.
"Ia selalu bermimpi untuk melatih tim favoritnya. Sayangnya Liverpool bukan paling ia suka. Mimpi Klopp adalah melatih Manchester United," kata Krautzun seperti dilansir BolaSport.com dari Telegraph.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | telegraph.co.uk |
Komentar