Watford akan menjalani misi sulit kala berhadapan dengan Chelsea pada akhir pekan ini.
Watford saat ini menempati posisi keempat klasemen Premier League hingga pekan kedelapan.
Hal tersebut merupakan sebuah prestasi bagi Watford, mengingat musim lalu mereka hanya menempati posisi ke-17.
Posisi tersebut berada hanya satu setrip di atas zona degradasi.
(Baca Juga: Chelsea Vs Watford - Cetak 3 Gol demi 3 Poin, The Blues!)
Salah satu kuncinya adalah hasil positif sepanjang laga tandang yang dijalani skuat asuhan Marco Silva itu.
Hingga pekan kedelapan Liga Inggris, Watford belum sekali pun menelan pil pahit kekalahan.
Bahkan tiga dari empat laga tandang itu dimenangi klub beralias The Hornets.
(Baca Juga: Barcelona Vs Malaga - Duel Menyenangkan bagi Lionel Messi)
Namun, Watford bakal menghadapi masalah serius untuk mempertahankan rekor tersebut.
Akhir pekan ini (21/10/2017), Watford bakal berkunjung ke markas Chelsea, Stamford Bridge.
Meski klub berjuluk The Blues masih kesulitan meraih kemenangan di markas sendiri pada laga Liga Inggris musim ini, rekor pertemuan kedua klub berkata lain.
(Baca Juga: Manchester City Vs Burnley - Etihad Stadium Kedatangan Tim Pencuri Poin)
Chelsea belum pernah kalah sejak memasuki era milenium ketiga.
Sepanjang 10 pertemuan terakhir kedua klub, hanya dua kali Watford meraih hasil seri.
Sisanya berakhir dengan tripoin untuk Chelsea.
(Baca Juga: Chelsea Vs Watford - Eden Hazard Kejar Gol Perdana)
Skuat Watford juga perlu mengingat bahwa yang mereka hadapi adalah juara bertahan Premier League.
Rekor positif Watford bukan tidak mungkin bakal terkubur di Stamford Bridge.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar