Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, menunjukkan gestur luar biasa terhadap rekan setimnya, Victor Lindelof, dalam laga babak keempat Piala Liga Inggris kontra Swansea City di Stadion Liberty, Rabu (25/10/2017) dini hari WIB.
Victor Lindelof sedang menjadi sorotan penggemar Manchester United.
Dia dianggap menjadi biang keladi kekalahan 1-2 Man United dari Huddersfield Town dalam pertandingan Liga Inggris akhir pekan lalu.
Dalam proses gol pertama Huddersfield pada menit ke-28, Lindelof dengan mudah dibikin kocar-kacir oleh gelandang Thomas Ince.
(Baca Juga: VIDEO Inter Milan Vs Sampdoria - 5 Gol Iringi I Nerazzurri ke Puncak Klasemen Liga Italia!)
Meski sepakan Ince akhirnya bisa ditepis kiper Man United, David De Gea, bola muntah mampu dituntaskan Aaron Mooy menjadi gol untuk membawa Huddersfield memimpin 1-0.
Kemarahan suporter Setan Merah, julukan klub, semakin memuncak karena Lindelof kembali menjadi sosok di balik gol kedua Huddersfield pada menit ke-33.
Lindelof gagal memotong umpan jarak jauh kiper Huddersfield, Jonas Lossl, yang berujung pada gol Laurent Depoitre.
(Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Coba Tinju di Ruang Ganti, Eric Bailly Tak Bisa Melarikan Diri)
Malang bagi Lindelof karena dia sebenarnya baru masuk pada menit ke-21 untuk menggantikan Phil Jones yang cedera.
Namun, dia gagal membayar kepercayaan Manajer Jose Mourinho.
Seusai laga kontra Huddersfield, Lindelof dijuluki "Victor Lindeflop" lantaran dinilai tak mampu memenuhi ekspektasi.
(Baca Juga: Kecantikan Wasit Polandia Viral di Media Sosial!)
Akan tetapi, Mourinho kembali memberi kesempatan kepada Lindelof untuk bermain sejak menit pertama ketika Man United bertandang ke markas Swansea di Piala Liga Inggris.
Dalam partai menghadapi Swansea, Marcus Rashford tertangkap kamera sedang memberi perhatian penuh kepada Lindelof.
Meski baru berusia 19 tahun, Rashford menunjukkan gestur luar biasa.
(Baca Juga: VIDEO - Tim Lapis Kedua Barcelona Pesta Gol ke Gawang Real Murcia di Ajang Copa del Rey)
Dia terlihat memberikan saran kepada Lindelof sambil memegang kepala dan dada rekannya tersebut.
Pertandingan melawan Swansea pun dilalui Lindelof dengan mulus.
Man United menang 2-0 di saat palang pintu berusia 23 tahun ini bermain penuh.
Berikut ini video dua gol Huddersfield ketika menaklukkan Man United beserta foto Rashford menenangkan Lindelof dalam partai kontra Swansea:
@AaronMooy & @laudepoitre goals vs @ManUtd #HTAFCvsMUFC @htafcdotcom pic.twitter.com/mEPFCNjp3d
— Football (@HTAFC44) October 23, 2017
Impressive from Rashford. Only 19 but taking on a leadership role and encouraging Lindelof after the first goal. #mufc pic.twitter.com/DBnf2YVzS3
— Samuel Luckhurst (@samuelluckhurst) October 24, 2017
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | manchestereveningnews.co.uk |
Komentar